Sup ayam


Kali ini saya bikin Sup ayam dengan cara sederhana, tapi rasanya nggak kalah lezat dengan Sup Iga yang saya buat sebelumnya. 
Ini resepnya....

Bahan :

1,5 liter Air
2  sendok makan Minyak goreng untuk menumis
½  ekor Ayam (kurang lebih 6 potong)
1 batang Seledri
1 batang Daun bawang iris sedang
3 buah Kentang ukuran sedang, potong menjadi 6 bagian
3 buah Wortel, ukuran sedang, potong sedang
1 buah Kembang kol ukuran kecil (kurang lebih 100 gr)
1 sendok teh Merica bubuk
1 sendok makan Garam
¾  biji Pala ukuran besar, di keprek
2 kaldu blok
½  siung Bawang bombay, iris kasar - Tumis
3 siung bawang putih, iris tipis - Tumis

Cara masak :
  • Masak daging ayam hingga air mendidih.
  • Tumis irisan bawang putih dan bawang bombay sampai harum, kemudian masukkan kedalam rebusan ayam.
  • Masukan Kentang, Wortel, Kaldu blok, biji Pala, Merica bubuk dan Garam. Masak dengan api kecil sampai ayam, wortel dan kentang empuk.
  • Masukan Kembang kol, biarkan sebentar sampai kembang kol matang.
  • Masukan daun bawang dan seledri, biarkan sebentar, kemudian matikan kompor
  • Sup siap di santap hangat.






Komentar