PESTA belum usai


Dua tahun berturut-turut ini saya konsentrasi ngurus sekolah anak-anak.
Tahun lalu anak saya yang kecil, Vira, masuk SMA.
Rasanya baru kemaren, siang malem saya melototin situs http://siap-ppdb.com/ demi mengetahui apakah anak saya kedepak dari sekolah pilihan pertama, kedua atau ketiga?  untuk mengetahui apakah anak saya di posisi aman di salah satu sekolah yang dipilih?
Saya pantau terus website PPDB sampai hari terakhir proses seleksi online dan Alhamdulilah anak saya tersaring di SMA negeri pada pilihan pertama, dengan nilai rata-rata 9,325.
Hhhhhhhh…sangat ketat persaingan memperebutkan kursi di sekolah negeri fave di negeri ini.

Tahun ini, 2013, mulai Februari kemaren, saya kembali berkonsentrasi pada situs http://www.snmptn.ac.id anak sulung saya Karina, mulai kuliah tahun ini, dan Alhamdulilah tanggal 27 Mei 2013 kemaren pengumuman sudah keluar : Karina lulus masuk perguruan tinggi negeri melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

“Mama seneng nggak?”
“Ya seneng dong kak, bangga dan puas, kerja keras selama ini terbayar dengan hasil yang bagus”

Gimana nggak puas.? dari total 765.531 siswa seluruh Indonesia yang mendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2013, hanya 133.604 siswa dinyatakan lolos seleksi , 17% saja.

Bagi siswa yang belum berhasil lulus di Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri, bisa ikut Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan apabila tidak berhasil juga, masih ada satu lagi kesempatan ikut seleksi masuk perguruan tinggi negeri, yaitu melalui jalur mandiri di masing-masing Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia. 
Jalur yang saya sebutkan belakangan menurut saya itu jalur exclusive karena biaya masuknya wowwww… (menurut kantong saya).

Jalur ujian mandiri pada masing-masing Perguruan Tinggi Negeri antara lain :
  • Universitas Indonesia  : SIMAK UI. Adalah seleksi masuk terpadu Universitas Indonesia.
  • Universitas Gajahmada :  PBS. Adalah ujian tulis Penelusuran Bakat Swadana (PBS)
  • Universitas Brawijaya : SELMA UB. Adalah Seleksi Masuk Universitas Brawijaya
  • Universitas Diponegoro : UM UNDIP. Adalah Ujian Mandiri masuk Universitas Diponegoro.
Universitas Padjajaran, tahun lalu masih ada ujian mandiri yang disebut  SMUP (Seleksi Masuk Universitas Padjajaran).
Kabar gembiranya : Untuk tahun ini UNPAD tidak menyelenggarakan Ujian Mandiri, artinya quota untuk jalur mandiri dialokasikan ke jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).
Kabar ga enaknya : Biaya kuliah di jalur SBMPTN 2013 sama seperti biaya melalui jalur mandiri (SMUP).

Sekarang ini Karina sudah oncang-oncang kaki aja, sudah senyum-senyum aja kerjaannya, sementara sebagian besar temannya masih berjibaku menghadapi ujian-ujian masuk perguruan tinggi negeri.
... Namun begitu, 'Pesta' belum usai 'nak, masih banyak seabrek tantangan didepan sana, bersiaplah hidup jauh dari orangtua, jaga diri baik-baik, bawa nama baik keluarga. 

Semoga saja semua anak-anak kita, siswa yang belum lulus SNMPTN, bisa lulus SBMPTN. Apabila tidak bisa juga, semoga lulus di jalur ujian mandiri, apabila di jalur mandiri tidak lulus juga, saya rasa banyak juga universitas swasta yang baik di negeri ini.

Salam UB
Bravo!

Komentar

niawashi mengatakan…
Dari ibu yang hebat, akan terlahir anak2 yang hebat pula.
Semoga sis Karina sukses meraih cita nan gemilang.
Eny DArief mengatakan…
Thanks Nia.
Terima kasih dari Karina.

Salam.
niawashi mengatakan…
Dear Ibu n family

Walau jemari ini belum sempat berjabat
Walau raga ini belum dapat bertatap
Ku haturkan
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434H.
Mohon Maaf Lahir dan Bathin.

salam nan fitri
Nia washiyama / Japan

Terima kasih atas ilmunya di share lewat blog, semoga kerberkahan senantiasa tercurah buat ibu.
Maaf keluar dari topik di atas. Silahkan di delete setelahnya.
Eny DArief mengatakan…
Dear Nia n Family,

Selamat hari raya idul fitri, mohon maaf lahir bathin.
Maaf baru sempat balas blog.
Salam hangat untuk keluarga di Japan.

Salam.